Jumat, 09 Mei 2014

Cara Membuat Brush Sendiri dengan Photoshop

Cara Membuat Brush Photoshop - Fungsi membuat brush sendiri pada photoshop ini dapat digunakan untuk mempermudah kita dalam memilih mode brush yang sudah kita rencanakan dan sudah kita buat sebelumnya dan juga brush yang sudah dibuat dapat dipakai sebagai watermark, jadi anda tidak perlu berulang kali membuat watermark pada gambar yang merupakan hasil karya sendiri dan tidak akan diakui oleh orang lain.

Cara membuat brush photoshop :

Misalnya saya mempunyai gambar burung twitter seperti dibawah ini, pastikan untuk backgroundnya berwarna putih

Cara membuat brush pada photoshop 
Lalu pada menu, pilih menu Edit => Define Brush Preset, lalu akan muncul gambar seperti dibawah ini dan klik Ok.

Cara membuat brush pada photoshop 

Kini pembuatan brush photoshop sudah jadi dan untuk melihat hasilnya silahkan klik pada toolbox, lalu pilih brush, seperti dibawah ini.

Cara membuat brush pada photoshop 

Begitulah cara membuat brush pada photoshop, silahkan anda coba dengan brush anda sendiri. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar